Sekjen SPI Polres Labuhanbatu Aturen Tarigan Apresiasi kinerja AKP Parikesit selama bertugas di kabupaten Labuhanbatu -->

Iklan Semua Halaman

Sekjen SPI Polres Labuhanbatu Aturen Tarigan Apresiasi kinerja AKP Parikesit selama bertugas di kabupaten Labuhanbatu

Redaksi
Sabtu, 27 November 2021

Labuhanbatu - Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Sahabat Polisi Indonesia Polres Labuhanbatu, Aturen Tarigan mengapresiasi kinerja AKP Parikesit selama kurang lebih 2 tahun menjabat sebagai Kasat Reskrim di Polres Labuhanbatu.

Apresiasi terhadap AKP Parikesit diberikan keluarga besar Sahabat Polisi Indonesia dengan memberikan piagam penghargaan sebagai Kasat Reskrim Polres Labuhanbatu atas kerja keras mensosialisasikan sadar hukum masyarakat dan mengungkap berbagai kasus. 
 
"Hal itu dibuktikan dengan keseriusannya dalam mengungkap dan menyelesaikan segala perkara sampai di akhir jabatannya berbagai kasus tindak pidana, curhat, curas dan kejahatan masyarakat lainnya," ujar Aturen, Sabtu (27/11/2021). 
 
Beberapa waktu lalu, sambung Aturen, nama AKP Parikesit ikut dalam daftar mutasi di jajaran Kepolisian Polda Sumatera Utara yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Reskrim mendapat promosi sebgai Kanit 3 Subdit 2 Krimum di Polda Sumut, Kanit 3 membidangi tindak pidana/ permasalahan terkait dengan silang sengketa tanah. 
 
"Keluarga besar Sahabat Polisi juga berharap nantinya Parikhesit yang alumni Akpol 2000/Santika Satyawada, sehat dan sukses selalu dalam menjalankan tugas di tempat baru Polda Sumatera Utara, dan kaki berdoa kembali ke Labuhanbatu dengan jabatan yang lebih tinggi lagi," tandasnya.(julip Ependi)