Antisipasi Covid-19, Polsek Samudera Ajak Warga Keude Geudong Dukung Prokes -->

Iklan Semua Halaman

Antisipasi Covid-19, Polsek Samudera Ajak Warga Keude Geudong Dukung Prokes

Redaksi
Rabu, 07 April 2021

LHOKSEUMAWE - Guna mengantisipasi penyebaran Covid-19, Polsek Samudera, Polres Lhokseumawe mengajak warga di Gampong Keude Geudong, Kecamatan Samudera, Aceh Utara agar mendukung penerapan Protokol kesehatan (Prokes).

Hal tersebut disampaikan personel Polsek Samudera saat melaksanakan kegiatan sosialisasi di kawasan itu, Selasa (6/4/2021).

 "Sosialisasi penerapan protokol kesehatan ke gampong-gampong terus kita giatkan selama masa pandemi Covid-19 ini," ujar Kapolre Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kapolsek Samudera AKP Erpansyah Putra.

Menurut Kapolsek, personel mendatangi setiap warga mensosialisasikan protokol kesehatan dengan alat peraga. Tujuannya, agar masyarakat faham tentang pentingnya mematuhi prokes sebagai upaya bersama mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah hukum Polsek Samudera.

Diharapkan, kata AKP Erpansyah, kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat di wilayah hukum Polsek Samudera untuk selalu menaati protokol kesehatan, sehingga pencegahan penyebaran Covid-19 dapat terlaksana dengan baik.(Red)