Sakit Menahun, Kapolres Lhokseumawe Bantu Warga -->

Iklan Semua Halaman

Sakit Menahun, Kapolres Lhokseumawe Bantu Warga

Redaksi
Sabtu, 16 Januari 2021

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.I.K, M.H, hari ini, Jum'at ( 15/01/2021), kembali melangkah memberikan bantuan, perhatian dan kepedulian kepada warga yang sakit menahun.

Didampingi Kapolsek, TNI, Camat dan aparat gampong setempat, Kapolres bertemu dengan M.Yusuf (65 thn), Nurhakim (43 thn), Aminah sabi (80 thn) dengan menyerahkan bantuan santunan dan sembako.

"Ini bentuk rasa empati dan kepedulian kita terhadap warga, semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat sedikit membantu kebutuhan warga"ungkap Kapolres Lhokseumawe

Sementara, perangkat gampong setempat mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Kapolres Lhokseumawe.

"Bantuan ini sangat tepat dan bermanfaat untuk membantu kebutuhan hidup masyarakat ekonomi lemah, apalagi saat ini masih dalam masa pandemi covid-19″pungkasnya.(HS)