Peran Aktif Sertu Isdiyanto Dalam Rapat STBM UPT Puskesmas Setabelan TA 2020 -->

Iklan Semua Halaman

Peran Aktif Sertu Isdiyanto Dalam Rapat STBM UPT Puskesmas Setabelan TA 2020

Redaksi
Selasa, 13 Oktober 2020

Surakarta || ak.
Selasa (13/10/ 2020) pukul 10.00 WIB Babinsa Kelurahan Ketelan Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735 Surakarta Sertu Isdianto dan Serda Mulyanto menghadiri kegiatan rapat STBM(sanitasi Total Berbasis Masyarakat)  UPT Puskesmas Setabelan TA 2020 bertempat di Pendopo kelurahan Ketelan jln Gajah mada no 108 Ketelan  Kecamatan Banjarsari Kota Surakarta.

Sertu Isdiyanto menegaskan dalam kegiatan rapat tersebut membahas tentang  5 pilar STBM diantaranya yidak buang Air besar Sembarangan, Mencuci tangan pakai sabun, Mengelolah air minum(pam- rt) dan makanan dengan cara yang aman, mengelola sampah dengan benar, serta mengelola limbah cair rumah tangga dgn aman.

Lebih lanjut Isdiyanto menambahkan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat ( STBM) dicanangkan oleh pemerintah Republik indonesia pada Agustus 2008 dengan keputusan menteri kesehatan Republik Indonesia no: 852/ menkes/ SK/IX/ 2008 program STBM menerapkan pemberdayaan masyara at dgn kombinasi metode pemicuan dan promosi yang bertujuan untuk memperkuat budaya perilaku hidup bersih dan sehat dan mencegah penyakit berbasis lingkungan.

Rapat STBM ( Senitasi total berbasis masyarakat)hari ini dipimpin oleh Ibu Tiwuk Srirejeki SH.mm Lurah ketelan , Kecamatan Banjarsari Kota Surakarta.

Dalam sambutannya Lurah Setabelan menyampaikan terimakasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang telah membantu pihak Puskesmas dalam rangka usaha STBM , dan  pencegahan penyebaran Covid-19.

"Hal ini dapat terwujud dikarenakan juga partisipasi dari warga masyarakat yang telah mematuhi protokoler kesehatan diantaranya wajib memakai masker bila keluar rumah, rajin mencuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir, menghindari kerumunan, serta makan makanan yang bergizi guna mencegah penyebaran Covid-19."pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan rapat tersebut Tiwuk srirejeki SH.MM Lurah Ketelan, Eni Wahyuni SKM Wakil kepala UPT  Puskesmas Setabelan, Babinsa Ketelan, Aiptu Dwi agus selaku Bhabinkamtibmas Ketelan, serta perwakilan  Kader- kader warga masyarakat 20 orang.(Red)