Jakarta - SD Plus Hang Tuah 2 Jonggol merupakan salah satu dari satdik Cabang Jakarta Yayasan Hang Tuah Sabtu,(03/05/25) menggelar Peringatan Hardiknas Th. 2025 sekaligus Open House SPMB TP.2025/2025 dan Makan Ikan Bersama yang berlangsung di halaman sekolah di hadiri oleh Ketua Umum Yayasan Hang Tuah Laksda (Purn) Dr. Dani Achdani, S.Sos., S.E., M.A.P.
Ketua Umum Yayasan Hang Tuah menjabarkan keunggulan "Sekolah Yayasan Hang Tuah memiliki ciri yang tidak dipunyai oleh sekolah lain yaitu kebaharian, masa SD merupakan masa keemasan untuk membentuk karakter anak, makanya SD 6 tahun, SD Plus Hang Tuah 2 salah satu sekolah untuk penyiapan generasi emas", tuturnya2
Peringatan Hardiknas 2025, menurut Kasatdik SD Plus Hang Tuah 2 Jongool Sri Oksida, S.Ag merupakan realisasi Prokera dan RKAS 2024/2025 SDP HT 2 Jonggol. Peringatan Hardiknas tersebut di hadiri tidak kurang dari 650 orang terdiri dari siswa, guru, karyawan, wali murid, Kasatdik TK, SD dan SMP Hang Tuah Wilayah Bogor, Kepala sekolah SDN Gugus Jonggol dan perwakilan, Kepala IGTK, Kepala Sekolah TK , calon peserta didik baru dan undangan.
Disamping itu Peringatan Hardiknas juga memiliki tujuan untuk memperkenalkan SD Plus Hang Tuah 2 Jonggol pada masyarakat umum, memenuhi kuota SPMB, menumbuhkan sikap keberanian peserta didik SD Plus Hang Tuah 2 Jonggol, memotivasi dan menyalurkan talenta dan bakat peserta didik.
Peringatan Hardiknas di SD Plus Hang Tuah 2 Jonggol di kemas dalam bentuk makan ikan bersama yang merupakan ciri khas sekolah Hang Tuah dan pentas Seni seiring berjalannya SPMB T.P 2025/2026 .
Sri Oksida, S.Ag selaku Kasatdik SD Plus Hang Tuah 2 Jonggol dalam Peringatan Hardiknas 2025 mengambil tema : ''Mewujudkan generasi sehat menuju Indonesia Kuat", dengan mengundang makan ikan bersama calon peserta didik dengan siswa. Hal tersebut telah dikondisikan dengan penasihat komite SD Plus Hang Tuah 2 Jonggol Brigjen TNI (Mar) Kresno Pratowo, S.E., M.M., M.Han yang terus mensupport baik moril maupun materil.
Hadir ditengah - tengah siswa Pengurus Pusat Yayasan Hang Tuah, Anggota Pembina Bidang Umum YHT Laksma (Purn) Dr. Ir. Trismadi, M.Si., IPU, Sekertaris YHT Eka Agustina , A.Md, Kabidbang YHT Kol (Purn) Zaenal Abidin Irawan, S.H., M.H, Bendahara YHT Dra. Erni Megawati, Ketua Pengurus Cabang Jakarta Yayasan Hang Tuah Kolonel (Purn) Jaka Santosa Adiwardoyo, S.Sos., M.H, Sekertaris Meyta Nurlita, S.Hum, Kabiddik Kolonel (Purn) Dra. Ririn Susilowati, M.M., CHRMP, Kabidbang Kolonel (Purn) Dra. Martatik Widiyati, M.M., CHRMP, Bendahara Evi Puspita Syahri dan Kasiopsdik Sumardiyono, S.Pd.
Tidak ketinggalan Camat Kec. Jonggol Andri Rahman, S.STP., M.Si beserta jajaran, Kepala Desa Sukamanah Hadi Sutardi, Kadus 6 , Ketua RT RW 03 Perum TNI AL Sukamanah Jonggol, Perwakilan Polsek, Koramil, Puskesmas, BP TNI AL Perum TNI AL Sukamanah Jonggol, Perwakilan PPAL Rayon Jonggol, Pengawas Bina Kec. Jonggol, Ketua K3S Kec Jonggol, Perwakilan Badan Gizi Nasional Kec. Jonggol, Tim Operator Kec Jonggol dan tamu undangan lainnya (yht/dar).