IMAPAS "Goes To School": Inspirasi Kuliah di Lhokseumawe Sampai ke Pasaman! -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

IMAPAS "Goes To School": Inspirasi Kuliah di Lhokseumawe Sampai ke Pasaman!

Redaksi
Sabtu, 01 Februari 2025

 


Pasaman - Ikatan Mahasiswa Pasaman Lhokseumawe-Aceh Utara (IMAPAS) menggelar kegiatan "IMAPAS Goes To School" di beberapa SLTA di Kabupaten Pasaman (01/02/2025). Kegiatan ini diinisiasi oleh divisi Humas IMAPAS dan menyasar tiga sekolah: SMAN 1 Padang Gelugur, SMAN 1 Duo Koto, dan SMAN 1 Panti.

Para mahasiswa IMAPAS turun langsung memberikan sosialisasi tentang perguruan tinggi kepada siswa-siswi. Materi yang disampaikan beragam, mulai dari profil IMAPAS, jalur masuk perguruan tinggi (SNBP, SNBT, dan SMMPTN), program beasiswa, hingga jurusan-jurusan yang tersedia di universitas di Lhokseumawe, Aceh Utara.

Ketua panitia, Riki, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi siswa agar terus bersemangat belajar dan meraih impian kuliah di perguruan tinggi negeri, khususnya di Lhokseumawe. Riki juga mengutip maqolah Arab yang menekankan pentingnya menuntut ilmu sepanjang hayat.

"Semoga siswa yang ada di kabupaten banyak yang diterima di perguruan tinggi negeri, utamanya di Lhokseumawe Aceh-Utara," harap Riki.