Asops Danlantamal V Hadiri Parade Surya Senja -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Asops Danlantamal V Hadiri Parade Surya Senja

Redaksi
Jumat, 18 Oktober 2024

 


Surabaya - Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Laksma TNI Dr. Arya Delano, S.E., M.Pd., M.Han., diwakili Asops Danlantamal V Kolonel Laut (P) M. Sati Lubis, S.T., M.Sc., CHRMP., menghadiri Parade Surya Senja yang berlangsung di Gedung Negara Grahadi Surabaya. Kamis (17/10/2024)


Acara Parade dimulai dengan pameran alutsista kendaraan militer yang dapat dimasuki oleh masyarakat umum untuk berfoto dan melihat dari dekat.


Rute parade sendiri dimulai dari Rumah Jabatan (Rumjab) Pangkoarmada II di Jl Yos Sudarso, kemudian ke Jln. Walikota Mustajab, Jln. Simpang Dukuh dan terakhir di Grahadi Jalan Gubernur Suryo.


Sepanjang rute,  ditampilkan beragam atraksi seperti marching band dari Genderang Suling Gita Jala Taruna dan SMA Hang Tuah Surabaya, kirab, dan selain itu juga ada atraksi atau demo beladiri militer.


Acara kemudian dilanjutkan dengan upacara penurunan bendera Sang Merah Putih yang dipimpin Wadan Kodiklatal Laksamana Muda TNI Eko Wahjono, S.E., M.M., mewakili Dankodiklatal Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr.(Han).


Acara Parade Surya Senja ini juga merupakan bagian dari perayaan HUT TNI ke-79 yang telah diselenggarakan pada September lalu. Parade ini diharapkan dapat menjadi ajang kebersamaan antara masyarakat sipil dan militer, sekaligus memperkuat semangat kebangsaan di kalangan generasi muda.[red]