Komandan Lanudal Manado Hadiri Upacara Peringatan Hari Perhubungan Nasional Tahun 2024 -->

Iklan Semua Halaman

Komandan Lanudal Manado Hadiri Upacara Peringatan Hari Perhubungan Nasional Tahun 2024

Redaksi
Selasa, 17 September 2024

 



Komandan Lanudal Manado, Letkol Laut (P) Candra Budiharjo bersama seluruh Stakeholder Bandara Sam Ratulangi Manado menghadiri upacara peringatan Hari Perhubungan Nasional Tahun 2024 yang digelar di Lapangan PT. Angkasa Pura I Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado pada Selasa (17/9/2024).


Upacara peringatan Hari Perhubungan Nasional yang digelar Otoritas Bandara (Otban) Wilayah 8 ini, dipimpin oleh Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Izak R. P. REY dengan mengusung tema "Transportasi Maju Nusantara Baru" yang dirangkaikan dengan tasyakuran pemotongan tumpeng.


Sementara itu para Prajurit Lanudal Manado dipimpin Paur Polum BP Lanudal Manado, Letda Laut (K) dr. Zerry All Vindo Tarigan, menjadi bagian pasukan upacara peringatan Hari Perhubungan Nasional di Lapangan upacara Kantor Bupati Minahasa Utara yang dipimpin Bupati Minahasa Utara, Joune J. E Ganda.


Komandan Lanudal Manado Puspenerbal, Letkol Laut (P) Candra Budiharjo usai pelaksanaan upacara mengucapkan selamat Hari Perhubungan Nasional tahun 2024.


Ia menyakini, insan perhubungan akan terus berbenah dan bergerak secara konsisten dalam kerja nyata, melakukan transformasi dan inovasi di sektor transportasi untuk melaju bersama demi mewujudkan trasportasi maju nusantara baru.[red]