Pelihara Hubungan Baik,Babainsa Komsos Dengan Pandai Besi -->

Iklan Semua Halaman

Pelihara Hubungan Baik,Babainsa Komsos Dengan Pandai Besi

Redaksi
Selasa, 10 Mei 2022

Boyolali - Babinsa Koramil 10/Sambi Kodim 0724/Boyolali Sertu Sajanji melaksanakan Komunikasi Sosial (komsos) ke desa binaan mengunjungi pengrajin usaha Pandai Besi Milik Bapak Agus di Dukuh Trosobo Kecamatan Sambi Kabupaten Boyolali. Selasa ( 10/5/22).

Bapak Agus sang pemilik usaha pandai besi yang ditemuinya terlihat sedang membuat parang pesanan para pelanggan di pasar desa setempat. Menurut Bapak Agus pekerjaan yang selama ini ditekuninya sejak kecil mampu dalam pembuatan parang, pisau, sabit dan alat pertanian lainnya.
"Sejak kecil sudah sering membuat parang, jadi kebiasaan sudah terlatih membuat parang dan alat perkakas lainnya," ucap Bapak Agus.

Dandim 0724/Boyolali Letkol Arm Ronald F Siwabessy, M.A mengimbau kepada Danramil untuk memerintahkan anggota Babinsanya agar rajin terjun ke wilayah dan senantiasa berusaha untuk mengatasi kesulitan masyarakat sekelilingnya tanpa pamrih dan berperan aktif hadir membantu program pemerintah sebagai implementasi Kemanunggalan TNI dan Rakyat.

Danramil 10/Sambi  Letda Wahib secara terpisah menyampaikan, bahwa kegiatan Komsos yang lakukan ini, guna mengetahui perkembangan situasi dan keluh kesah masyarakat diwilayah binaannya. 
 "Melalui interaksi yang baik, akan terbina kerjasama kuat dan semakin mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat," ujarnya.

 "Kami berharap Babinsa dapat langsung membantu para warga dalam mewujudkan kesejahteraan di wilayah binaannya. Dan harapan kami kepada Bapak Kani agar tetap semangat dalam usahanya," imbuh Danramil
Dilokasi Sertu Sajanji juga mencoba melakukan penempaan besi bersama Bapak Agus untuk dijadikan Sabit nantinya, dan tentunya sesuai dengan keinginan pemesan pelanggan di Pasar.(Kemplu 72)