JELANG HUT JALASENASTRI, PEMBINA KORCAB V DJA II HADIRI TATAP MUKA DENGAN KEPALA STAF TNI ANGKATAN LAUT -->

Iklan Semua Halaman

JELANG HUT JALASENASTRI, PEMBINA KORCAB V DJA II HADIRI TATAP MUKA DENGAN KEPALA STAF TNI ANGKATAN LAUT

Redaksi
Sabtu, 14 Agustus 2021

Surabaya - Pembina Korcab V DJA II Laksma TNI Yoos Suryono Hadi, M.Tr(Han)., M.Tr.Opsla., CHRMP dan Ketua Korcab V DJA II Ny. Yanti Yoos Suryono Hadi menghadiri acara Tatap Muka dengan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M selaku Pembina Utama Jalasenastri dan Ketua Umum Jalasenastri Ny. Vero Yudo Margono, kepada Anggota Jalasenastri dalam rangka HUT ke-75 Jalasenastri Tahun 2021. Acara dilaksanakan di Mabesal Jakarta, dan diikuti secara virtual dari Aula Korcab V DJA II jl Laksda M. Nasir 56 Surabaya, Jumat (13/8).

Hut Jalasenastri ke 75 kali ini mengangkat Tema "Jalasenastri Berperan Serta Mewujudkan Keluarga Yang Tangguh, Produktif Dan Inovatif Di Masa Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Maju". 

Dalam sambutannya  Ketua Pembina mengatakan, bahwa dimasa pendemi covid 19, sebagai anggota Jalasenastri harus mendukung dan mendorong semangat suami didalam bertugas semaksimal mungkin untuk mendampingi suami ditempat tugas. Sebagai seorang istri harus mampu  berperan sebagai ibu dan sekaligus menjalani berbagai peran lainnya dan harus bijak serta berhati hati dalam penggunaan media sosial, seorang istri juga dituntut untuk berkreasi dan berinovasi dalam mewujudkan ketahanan pangan serta pemenuhan gizi keluarga. 

Diakhir sambutannya Kasal selaku Pembina Utama juga berpesan kepada anggota Jalasenastri agar menciptakan suasana kehidupan berumah tangga yang baik serta menghindari eksklusivitas diri. Jalasenastri sebagai wadah untuk membantu peningkatan kesejahteraan prajurit dan PNS TNI AL beserta keluarganya, melalui berbagai kegiatan yang berkualitas. Dan yang terakhir tingkatkan potensi pribadi dan organisasi agar selalu berkarya dengan penuh kreativitas, serta budayakan pola hidup hemat sederhana dan bersahaja. 

Usai Sambutan Pembina Umum dilanjutkan Sambutan Ketua Umum Jalasenastri dan Penyegaran Organisasi Jalasenastri.(Red)