Kapolres Lhokseumawe Kunjungi Korban Kebakaran di Muara Satu -->

Iklan Semua Halaman

Kapolres Lhokseumawe Kunjungi Korban Kebakaran di Muara Satu

Redaksi
Rabu, 12 Mei 2021

LHOKSEUMAWE - Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH mengunjungi korban kebakaran di Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe, selain itu Kapolres juga menyerahkan bantuan, Senin (10/5/2021).

Korban kebakaran tersebut ialah Mardiana (45) warga Dusun D Gampong Paloh Punti, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe. Pasca peristiwa itu, Mardiana bersama anak-anaknya kini terpaksa menempati sebuah tenda darurat.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH saat mengunjungi korban kebakaran tersebut mengharapkan kepada Mardiana dan keluarga agar tabah dalam menghadapi musibah tersebut. "Kami turut berempati dan mengharap kepada korban agar tabah serta mengambil hikmah dari peristiwa ini," ujar Kapolres.

Selain mengucapkan empati yang amat mendalam, Kapolres juga menyerahkan santunan dan bantuan kepada korban kebakaran tersebut. "Semoga bantuan ini dapat membantu meringankan beban ekonomi keluarga," katanya.

Kapolres menambahkan, kunjungan tersebut merupakan wujud kepedulian  pimpinan Polri  khususnya Polres Lhokseumawe kepada masyarakat yang membutuhkan. Terlebih lagi, sedang ditimpa musibah yang mana peristiwa itu terjadi saat masa pandemi Covid-19 dan dalam suasana bulan suci Ramadhan.

Sebagaimana diketahui, peristiwa kebakaran rumah berkonstruksi kayu dimaksud terjadi pada Minggu (2/5/2021) malam pukul 21.00 WIB. Saat itu, rumah dalam kondisi kosong, karena pemilik rumah sedang melaksanakan ibadah shalat tarawih.

Akibat peristiwa itu, seluruh isi rumah tidak dapat diselamatkan. Bahkan, warga pun tidak sempat memberitahukan kepada pemadam, karena api begitu cepat menbakar bangunan ini, selang 15 menit rumah dan isinya rata dengan tanah.(HS)