Dampingi Petani Cabai di Desa Binaannya Babinsa Bantu Bersihkan Lahan -->

Iklan Semua Halaman

Dampingi Petani Cabai di Desa Binaannya Babinsa Bantu Bersihkan Lahan

Redaksi
Sabtu, 22 Agustus 2020

ACEH UTARA || ak.
Babinsa Koramil 21/Paya Bakong Kodim 0103/Aceh Utara  Serda Ulil Amri Melaksanakan Pengecekan dan membantu pembersihan areal tanaman cabai Petani di Desa Blang Paku Kecamatan Paya Bakong Kabupaten Aceh Utara, Sabtu, (22/08/2020).

Kegiatan seperti ini sangat disambut baik oleh petani, hal ini terlihat dari antusias petani dalam membersihkan rumput dan menyemai tanaman Cabai terlihat sangat semangat walaupun panas matahari sangatlah terik dan sangat menyengat.

Dengan adanya kegiatan itu diharapkan tanaman Cabai yang ditanam akan tumbuh dengan maksimal dan hasil yang akan dicapai petani pun akan meningkat.

Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Arm Oke Kistiyanto S.A.P. mengatakan Hal ini tidak lepas dari pengawasan Babinsa karena dengan adanya pendamping terhadap petani maka segala kendala yang dihadapi petani di lapangan akan di ketahui dan mencari solusi yang baik agar para petani cabai bisa mendapatkan hasil yang maksimal.  "Tutup Dandim. (Sam)