Dirpers Puspenerbal Hadir Pengukuhan 373 Wisudawan Lulusan Universitas Hangtuah Surabaya -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Dirpers Puspenerbal Hadir Pengukuhan 373 Wisudawan Lulusan Universitas Hangtuah Surabaya

Redaksi
Minggu, 20 Oktober 2024

 


Direktur Personel (Dirpers) Puspenerbal, Kolonel Laut (P) Maarif mewakili Komandan Puspenerbal, Laksda TNI Sisyani Jaffar menghadiri pengukuhan 373 wisudawan lulusan Universitas Hangtuah Surabaya yang digelar di Gedung Graha Samudera Ganesha (GSG) Pulau Benggala, Jl. Arif Rahman Hakim 150 Keputih Surabaya, Sabtu (19/10/2024).


Dari 373 wisudawan tersebut, berasal dari Wisuda ke-1 Program Diploma IV, Wisuda ke-60 Strata I, Wisuda ke-38 Strata II dan Wisuda ke-1 Program Strata III tahun 2024.


Turut Hadir dalam acara tersebut Rektor dan Civitas Akademika Universitas Hangtuah, Gubernur AAL, Irjenal, Dirdik Kodiklatal, Pati Sahli Kasal Bid Dokstraops, Kasubdis Opsdik Disdikal, Sekdispsial, Kalakesla, Dirpers Puspenerbal, Ketua Yayasan Nala beserta pengurus, para Rektor perguruan tinggi Mitra dannindabgan lainnya.


Rektor UHT Laksda TNI (Purn) Prof. Dr. Ir. Supartono, MM., CIQaRU, dalam sambutanya menyampaikan bahwa Universitas Hang Tuah dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi tetap konsisten dengan visi dan misi untuk mencetak SDM dan Ipteks kelautan dan kemaritiman. 


Universitas Hang Tuah saat ini lanjutnya, melepas 373 wisudawan yang diharapkan akan menjadi agen perubahan, dan penggerak untuk menghasilkan berbagai solusi yang dihadapi dari kompleksitasnya permasalahan bangsa saat ini.


Ia berharap mahasiswa dapat membaca peluang bisnis baru yang inovatif, kreatif dan berbasis digital akan menjadikan lulusan Universitas Hang Tuah sebagai pemenang dalam berbisnis untuk mengisi kehidupan dengan belajar dan berkarya nyata. 


"Yakni belajar menyikapi masalah, senantiasa meningkatkan semangat kepemimpinan serta memperkuat solidaritas, demi memberikan sumbangsih yang nyata bagi bangsa dan negara Indonesia," terangya.[red]