Lembaga Swadaya Masyarakat SNV Melaksanakan NGOBRAS (Ngopi Bareng SNV) Sekaligus Silaturahmi dengan Awak Media Labuhanbatu -->

Iklan Semua Halaman

Lembaga Swadaya Masyarakat SNV Melaksanakan NGOBRAS (Ngopi Bareng SNV) Sekaligus Silaturahmi dengan Awak Media Labuhanbatu

Redaksi
Jumat, 04 November 2022

Labuhanbatu - Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) SNV melaksanakan Silaturahmi bersama Awak Media di Istana Cofe jalan Ahmad Yani Jumat 4/11/2022

Hadir dalam Acara kegiatan Silaturahmi pengurus SNV Communication & Partnership SNV Indonesia dari Jakarta Andre Saraggi dari Kabupaten Labuhanbatu hadir Ibu Bharaty Sai, Harry Pratama  Abdi Dhani dan para awak media yang ada di kabupaten Labuhanbatu

Pelaksanaan  silaturahmi LSM SNV di Laksanakan di Istana Cofe jalan Ahmad Yani Kelurahan Kota Rantauprapat Kecamatan Rantau Utara Kabupaten labuhan batu Provinsi Sumatra Utara.

Disela Acara Ibu Bharaty Sai memaparkan dan menerangkan maksud dan Tujuan LSM SNV " SNV adalah Organisasi Internasional Non-Pemerintah (INGO) yang bekerja di Indonesia sejak 2013 melalui kemitraan dengan Kementerian Dalam Negeri. Fokus dukungan kami adalah pada pembangunan sektor sanitasi dan pertanian terpadu berkelanjutan.

Di Kabupaten Labuhanbatu, kami memberikan dukungan penguatan kapasitas praktek perkebunan kelapa sawit berkelanjutan bagi petani sawit swadaya melalui program BIPOSC (Biodiverse and Inclusive Palm Oil Supply Chain) yang telah secara resmi diluncurkan pada 15 Juni 2022." Terangnya.(julip Ependi)