Bupati Labuhanbatu Ikuti Sidang Tahunan MPR, DPR, DPD RI dan Penyampaian RUU APBN Beserta Nota Keuangan -->

Iklan Semua Halaman

Bupati Labuhanbatu Ikuti Sidang Tahunan MPR, DPR, DPD RI dan Penyampaian RUU APBN Beserta Nota Keuangan

Redaksi
Rabu, 17 Agustus 2022

Labuhanbatu - Menjelang Hut Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 77 Tahun, Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga, MKM Bersama Ketua DPRD Hj. Meika Riyanti Siregar, SH. dan Wakil ketua Abdul Hakim Hasibuan, SH, Wakil Ketua Hj. Juraidah Harahap, Amd. serta Wakil Ketua H. M. Rasyid Rangkuti mengikuti Pidato Kenegaraan Presiden RI dalam rangka penyampaian pengantar/keterangan pemerintah atas RUU tentang APBN TA. 2023 Beserta Nota Keuangan, di Ruang Rapat Paripurna DPRD, Selasa (16/08/2022), Secara Live.

Presiden RI Ir. H. Joko Widodo mengatakan Indonesia mendapatkan apresiasi sebagai salah satu negara yang berhasil mengatasi pandemi dan memulihkan ekonominya dengan cepat. Pemulihan ekonomi Indonesia dalam tren yang terus menguat, tumbuh 5,01 persen di Triwulan I 2022 dan menguat signifikan menjadi 5,44 persen di Triwulan II tahun 2022.

"Sektor transportasi dan akomodasi yang paling terdampak pandemi juga mulai mengalami pemulihan. Masing-masing tumbuh 21,3 persen dan 9,8 persen pada Triwulan II tahun 2022. Pada Juli 2022, Indikator Purchasing Managers' Index (PMI) meningkat juga menjadi 51,3 persen, mencerminkan arah pemulihan yang semakin kuat pada Semester II," Ucap Presiden.

Presiden menyebutkan Pertumbuhan ekonomi 2023 diperkirakan sebesar 5,3 persen. Kita akan berupaya maksimal dalam menjaga keberlanjutan penguatan ekonomi nasional.

"Pertumbuhan ekonomi 2023 diperkirakan sebesar 5,3 persen" Tuturnya.

Presiden juga menyampaikan Arsitektur APBN tahun 2023 harus mampu meredam keraguan, membangkitkan optimisme, dan mendukung pencapaian target pembangunan, namun tetap dengan kewaspadaan yang tinggi. 

Arsitektur fiskal tahun 2023 juga dirancang untuk memperkokoh fondasi perekonomian dalam menghadapi tantangan saat ini maupun di masa yang akan datang, maka kebijakan fiskal tahun 2023 diarahkan untuk mendukung "Peningkatan Produktivitas untuk Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan", Jelas Presiden.

Lanjut, Presiden mengatakan lima fokus pemerintah untuk APBN 2023 antara lain adalah meningkatkan kualitas SDM unggul yang produktif, Inovatif dan berdaya saing. Akselerasi pembangunan infrastruktur pendukung transportasi ekonomi. pemantapan efektivitas implementasi renovasi birokrasi dan penyederhanaan regulasi. Pelaksanaan revitalisasi industri dengan mendorong hilirisasi dan mendorong pembangunan dan pengembangan ekonomi hijau.

Turut Hadir Kajari Kabupaten Labuhanbatu Jefri Penanging Makapedua, SH. MH, Mewakili Dandim, Sekretaris Daerah Ir. Muhammad Yusuf Siagian MMA, Para Asisten Pemerintahan, Staf Ahli Bupati Jumingan, Para Pimpinan OPD dan Tamu Undang Yang Hadir.(julip Ependi)