Kagatur Aiptu Marlis Sat Lantas Polsek Bilah Hulu pimpin pengamanan arus balik di jalsum Aek Nabara -->

Iklan Semua Halaman

Kagatur Aiptu Marlis Sat Lantas Polsek Bilah Hulu pimpin pengamanan arus balik di jalsum Aek Nabara

Redaksi
Minggu, 08 Mei 2022

Labuhanbatu – Arus balik pemudik yang melintasi Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) khususnya di Aek Nabara, Minggu (8/5/2022) berjalan tertib dan lancar.

Meski jumlah kendaraan yang lewat sedari pagi hingga malam tak pernah putus, namun lonjakan kendaraan serta kenyamanan telah diantisipasi, khususnya oleh personel yang bertugas di wilayah Polsek Bilah Hulu, Polres Labuhanbatu.

Dari awal, sebut Kagatur Aiptu Marlis yang memimpin pelaksanaan pengamanan arus balik, pihaknya sudah mengambil sikap tegas untuk tidak memperbolehkan parkir di sepanjang jalan lintas Aek Nabara. "Dan juga tidak memperkenankan kendaraan putar balik karena akan mengakibatkan kemacetan," terang Aiptu Marlis.

Menurut AIPTU Marlis Aek Nabara cuma ada satu jalan alternatif sehingga tidak memungkinkan untuk pengalihan jalan. "Untuk mengurai kemacetan kami dari Polsek Bilah Hulu secara proaktif bertugas mengamankan arus balik, hingga pengguna jalan merasa nyaman," jelasnya.

Sementara itu, kepada awak media ini, Kapolsek AKP Ramses P Panjaitan, menjelaskan, sejak arus mudik pengamanan lalulintas telah diperintahkan kepada seluruh personel Polsek Bilah Hulu. "Semua personel diwajibkan turun ke Jalinsum khususnya di Aek Nabara demi lancarnya arus mudik dan balik," ujarnya.

Mudah mudahan, lanjut Kapolsek, kontribusi petugas Polsek Bilah Hulu yang turun di lapangan, semua kendala yang ada dapat diatasi. "Minimal, kecelakaan lalu lintas bisa ditekan semaksimal mungkin, bahkan tidak ada sama sekali selama arus mudik dan balik berjalan," jelas AKP Ramses P Panjaitan mengakhiri. (Julip ependi)