Danlantamal VII Terima Kunjungan Silaturahmi Tim Safari Diskomlekal -->

Iklan Semua Halaman

Danlantamal VII Terima Kunjungan Silaturahmi Tim Safari Diskomlekal

Redaksi
Selasa, 07 September 2021

Kupang - Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VII Laksamana Pertama TNI IG. Kompiang Aribawa, CHRMP,  menerima kunjungan  silaturahmi Kasubdis Pernika Diskomlekal Kolonel Laut (E) A.O.P. Sahureka, S.T., M.M.T., beserta Tim Safari Diskomlekal Tahun 2021, bertempat di Ruang VIP Mako Lantamal VII, Jl. Supul Raya, Bolok, Kupang, NTT. Senin, (06/09/2021).

Sebelum kunjungan silaturahmi, terlebih dahulu dilaksanakan protokol kesehatan bagi Kasubdis Pernika Diskomlekal Kolonel Laut (E) A.O.P. Sahureka, S.T., M.M.T., dan rombongan dengan pengukuran suhu badan memakai termo gun dan mencuci tangan dengan hand sanitizer oleh personel Diskes Lantamal VII.

Dalam kunjungan silaturahmi tersebut Kasubdis Pernika Diskomlekal Kolonel Laut (E) A.O.P. Sahureka, S.T., M.M.T., menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutan yang sangat luar biasa ke pada kami Tim Safari Diskomlekal, besar harapan kami dengan kunjungan ini langsung mengetahui permasalahan Komunikasi dan Elektronika yang ada di pangkalan pangkalan TNI AL khususnya Lantamal VII serta menemukan solusinya. 

Dalam kesempatan terpisah, Danlantamal VII Laksamana Pertama TNI IG. Kompiang Aribawa, CHRMP,  mengucapkan selamat datang kepada Kasubdis Pernika Diskomlekal Kolonel Laut (E) A.O.P. Sahureka, S.T., M.M.T., beserta Tim Safari Diskomlekal kemudian Danlantamal VII memperkenalkan satu persatu pejabat teras Lantamal VII yang turut mendampingi Danlantamal VII. Diharapkan dengan Safari Diskomlekal dapat menjadi penghubung yang akan menyampaikan permasalahan yang terkait dengan sistem komunikasi dan elektronika di Lantamal VII kepada pimpinan TNI AL, dengan harapan adanya solusi untuk penyelesaian permasalahan."    

Kegiatan ini selaras dengan perintah harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dalam kutipan "Bangun Sumber Daya Manusia yang unggul dan profesional serta tangguh menghadapi segala ancaman".

Turut hadir dalam kegiatan Danlantamal VII Wadan Lantamal VII Kolonel Marinir Hendra Setiawan, S.E., M.M., Para Asisten Danlantamal VII dan Kasatkom Lantamal VII(red).

Sumber : Kabagpen Lantamal VII