Dandim 0728/Wonogiri Tinjau Vaksinasi Masyarakat Karangtengah -->

Iklan Semua Halaman

Dandim 0728/Wonogiri Tinjau Vaksinasi Masyarakat Karangtengah

Redaksi
Kamis, 16 September 2021

Wonogiri – Komandan Kodim (Dandim) 0728/Wonogiri Letkol Inf Rivan Rembudito Rivai disela kesibukannya menyempatkan untuk meninjau program pelaksanaan vaksinasi massal bagi masyarakat bertempat di Pendopo Kecamatan Karangtengah, Kamis(16/9).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Camat Karangtengah Tri Wiyatmoko, anggota Koramil 23/Karangtengah Sertu Sutrisno dan Serda Eko Agus, Kapolsek  Karangtengah Iptu Mujiyo, Puskesmas Karangtengah Dr. Agus Budi, 

Dalam peninjauan tersebut, Dandim melihat langsung tahapan-tahapan vaksinasi, mulai dari pendaftaran, pemeriksaan kondisi kesehatan, penyuntikan vaksin hingga observasi. Letkol Inf Rivan mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung pelaksanaan Vaksinasi, berkat kerja sama dan dukungan dari semua pihak pelaksanakan vaksinasi ini bisa berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi antusias masyarakat yang luar biasa untuk mensukseskan kegiatan serbuan vaksinasi yang dilaksanakan.

" Dengan adanya kegiatan vaksinasi secara serentak yang dilakukan oleh TNI, Polri dan Pemda secara bersama – sama, kita semua berharap dengan semakin banyaknya masyarakat yang sudah melaksanakan vaksinasi kekebalan tubuh semakin meningkat sehingga bisa mencegah dan memutus penyebaran Covid 19 ".

Sebelum meninggalkan lokasi, Letkol Inf Rivan meminta kepada anggota Koramil 23/Karangtengah maupun Polsek yang turut mendampingi kegiatan, untuk selalu mengarahkan masyarakat agar tetap menerapkan protocol kesehatan, (Arda 72).