Kasipers Korem 174/ATW Merauke Terima Kunjungan Tim Pusjarah TNI -->

Iklan Semua Halaman

Kasipers Korem 174/ATW Merauke Terima Kunjungan Tim Pusjarah TNI

Redaksi
Kamis, 29 April 2021

Merauke -  Kepala Seksi Personel (Kasipers) Korem 174/ATW Merauke Kolonel Inf Rudi Firmansyah, S.E, M.M. mewakili Komandan Korem 174/ATW Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko  menerima  kunjungan kerja  Tim Pusat Sejarah (Pusjarah) TNI, bertempat di ruang Data Makorem 174 Merauke,  Jalan Poros Tanah Miring, Kampung Kamangi, Distrik Tanah Miring, Kab. Merauke, Papua, Selasa (27/4/2021).

Tim Pusjarah TNI tersebut terdiri dari tiga orang yang dipimpin oleh Letkol Adm Drs. Abdul Rahman Jamal M.Si. selaku Ketua Tim beserta dua orang anggota yaitu Letkol Caj Hery Suyamto S.S. (Kasubsium Musmom Bhakti TNI Pusjarah TNI) dan Drs. Imam Wardoyo Pembina Gol. IV/a (Kasubsianev Subbidren Program Bidum Pusjarah TNI).

Kunjungan kerja Tim Pusjarah TNI di Korem 174 Merauke dalam rangka melaksanakan kegiatan penelitian dan pengumpulan data, dokumen serta foto-foto sejarah di wilayah Kabupaten Merauke, Provinsi Papua.

Dalam kesempatan tersebut, Kasipers Korem 174 Merauke Kolonel Inf Rudi Firmansyah, S.E., M.M. yang didampingi oleh Perwira Staf Korem mengucapkan selamat datang  kepada Ketua Tim beserta rombongan di Makorem 174/ATW.

Kasipers juga menyampaikan permohonan maaf karena Komandan Korem tidak bisa hadir karena sedang melaksanakan kegiatan dinas luar di Bogor, dalam rangka memberikan pembekalan kepada Prajurit Yonif 315/Garuda yang akan bertugas sebagai Satgas Pamtas RI-PNG menggantikan Yonif 756/Wimane Sili.

Kepada Ketua Tim beserta rombongan kami persilahkan apabila membutuhkan data-data atau dokumen untuk bahan keterangan yang akan di bawa ke Jakarta.

Usai pengumpulan data-data dan dokumen yang dibutuhkan, Ketua Tim Pusjarah TNI Letkol Adm Drs. Abdul Rahman Jamal menyerahkan Buku Sejarah TNI Jilid VI dan Buku Peran TNI dalam penanganan pandemi Covid-19 kepada Kolonel Inf Rudi Firmansyah didampingi Kepala Seksi Logistik (Kasilog) Korem 174 Merauke Kolonel Arm Ayi Yosa Karya.W, S.Sos., dilanjutkan foto bersama. Selama kegiatan berlangsung tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19.(Red)