Jelang HUT Ke-75 Pomal Lanal Denpasar Gelar Donor Darah -->

Iklan Semua Halaman

Jelang HUT Ke-75 Pomal Lanal Denpasar Gelar Donor Darah

Redaksi
Kamis, 11 Februari 2021

Surabaya - Dalam rangka menyambut HUT Polisi Militer Angkatan Laut (POMAL) yang ke 75 yang jatuh pada tanggal 20 Februari tahun 2021, Detasemen Polisi Militer Angkatan Laut (Denpomal) Pangkalan TNI AL (Lanal) Denpasar, bekerja sama dengan Instansi Unit Tranfusi Darah (UTD) PMI kota Denpasar menggelar kegiatan sosial donor darah yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna I.G.P. Dwinda Mako Pangkalan TNI AL Denpasar Jalan Raya Sesetan 331 Denpasar Bali. Pekan ini.

Kegiatan donor ini darah merupakan wujud kepedulian sosial Pangkalan TNI AL (Lanal) Denpasar dalam hal ini Denpomal Lanal Denpasar dibidang kesehatan sebagai peningkatan pelayan kesehatan bagi seluruh masyarakat Provinsi Bali. Dengan tetap menjalankan prosedur Protokol Kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah, kegiatan donor darah kali ini dapat berjalan dengan lancar.

Dalam sambutannya Dandenpomal Lanal Denpasar Mayor Laut (PM) Bondan Kejawan Hayuningrat, S.H. mengatakan dengan diadakan kegiatan donor darah ini diharapkan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan transfusi darah dan ini juga merupakan suatu bentuk kepedulian Denpomal Lanal Denpasar dalam rangka memperingati HUT Pomal ke 75 tahun 2021.

Dalam kesempatannya menurut Perwakilan Kepala Cabang PMI Kota Denpasar, kegiatan donor darah ini selain merupakan bentuk sumbangsih dan partisipasi sosial juga bertujuan untuk tindakan pencegahan dan pendataan penyakit menular dalam rangka menyiapkan personil yang sehat jasmani dan rohani. Donor darah memiliki manfaat yang luar biasa baik bagi diri sendiri maupun bagi orang yang membutuhkan.(AD)