Asisntel Pangkoarmada III Tegaskan kepada Prajurit Bijak Gunakan Medsos -->

Iklan Semua Halaman

Asisntel Pangkoarmada III Tegaskan kepada Prajurit Bijak Gunakan Medsos

Redaksi
Kamis, 14 Januari 2021

Surabaya - Asisten Intelijen Panglima Komando Armada (Asintel Pangkoarmada III) Kolonel Laut (P) Ivong Wicaksono Wibowo menekankan kembali kepada prajurit Koarmada III agar tetap bijak dan waspada terhadap penggunaan media sosial. Dalam bermedsos agar senantiasa menjaga etika dan tata krama, mulai ucapan atau komentar, postingan gambar, maupun sharing informasi.

Media Sosial saat ini membantu dan mempermudah akses untuk berkomunikasi dengan orang lain. Semua urusan dan komunikasi mulai dari pertemanan, pendidikan, perdagangan dan lain-lain menjadi lebih mudah dan lebih cepat dengan adanya medsos. "Namun demikian, penggunaan medsos yang tidak benar justru akan memunculkan permasalahan baru. Oleh karena itu, bijak dalam menggunakan medsos," tegas Asintel Pangkoarmada III ketika memberikan arahan singkat kepada segenap prajurit di lapangan terbuka Mako Koarmada III Jl. Poros Katapop, Desa Majener, Distrik Salawati, Kab. Sorong, Papua Barat, Kamis (14/1/2020).  

Kemajuan teknologi telah memunculkan perang siber yang disertai perang informasi. Penggunaan siber atau internet (dunia maya) telah digunakan dalam perang informasi, di mana salah satu tujuannya untuk memengaruhi dan merubah mindset (pola pikir) seseorang supaya mengikuti kehendak oknum atau kelompok tertentu melalui informasi yang diunggah di media sosial dan media online.

"Menyikapi kondisi tersebut, kita dituntut semakin kritis, bijak dan waspada agar tidak mudah terpancing dan terhasut segala bentuk informasi yang dapat merugikan diri dan organisasi. Oleh karena itu, jangan melakukan posting, up-loading atau sharing berita, foto, video, menyampaikan statement, komentar, hoaks yang berpotensi menimbulkan polemik, merugikan organisasi, menurunkan citra Koarmada III dan bahkan menimbulkan kebencian serta keresahan," tegasnya. 
Kadispen Koarmada III Kolonel Laut Drs. Abdul Kadir, M.A.P.(AD)