Prajurit Satban Koarmada II Latihan Terjun ke Air Menggunakan Alat Selam -->

Iklan Semua Halaman

Prajurit Satban Koarmada II Latihan Terjun ke Air Menggunakan Alat Selam

Redaksi
Jumat, 28 Agustus 2020

Surabaya || ak.
Latihan selam prajurit Satuan Kapal Bantu (Satban) Koarmada II kali ini memasuki hari ke empat Latihan Selam Dasar Terbatas  yang digelar di _diving tank_ Dinas Penyelaman Bawah Air (Dislambair) Koarmada II Surabaya,  Kamis (27/8).

Pada awal latihan, seluruh peserta melaksanakan pemanasan yang dilanjutkan dengan latihan ketahanan mengapung di air (Water trapen). Sebelum pelaksanaan penyelaman, para peserta terlebih dahulu diberikan pengenalan alat selam dan cara pemakaian alat selam yang dilanjutkan dengan teknik masuk kedalam air menggunakan alat selam dengan aman.

Dansatban Koarmada II Kolonel Laut (P) Budi Santosa menjelaskan, "Pelaksanaan latihan selam dasar ini bertujuan agar para prajurit Satban yang berdinas di KRI mampu melaksanakan penyelaman dengan baik dan benar guna menunjang tugas di KRI sebagai bekal untuk mengantisipasi jika dibutuhkan penyelaman pada saat melaksanakan tugas operasi", terang Kolonel Budi-sapaan karib Dansatban Koarmada II.

"Latihan selam dasar yang dilaksanakan ini merupakan upaya untuk membentuk prajurit Satban Koarmada II yang terampil dan pofesional seperti yang telah ditekankan oleh Pangkoarmada II Laksda TNI Heru Kusmanto kepada komando bawah", pungkas Kolonel Budi.(AD)