Sukses, Adakan Minggu Bersih Bersama, Sembilan Kelompok KKN Unimal dari Sembilan Desa Berbeda. -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Sukses, Adakan Minggu Bersih Bersama, Sembilan Kelompok KKN Unimal dari Sembilan Desa Berbeda.

Redaksi
Rabu, 11 September 2019

Aceh Utara || AK.
Sembilan Kelompok KKN Unimal adakan minggu bersih bersama, Dari Sembilan Desa Di Kemukiman buloh Beureugang.yang terletak di desa cot seutui.kutamakmur.Minggu (8/9).

Minggu bersih ini di adakan guna membangun kesadaran masyarakat agar lebih perduli terhadap lingkungan sekitar, sekaligus membangun silaturahmi antar Desa.

Kegiatan yang di usung oleh perwakilan sembilan ketua kelompok dari sembilan Desa berbeda ini juga ikut di dudukung oleh pemukiman serta perangkat desa setempat.

Tampak antusias para anggota kelompok yang telah di bagi tugasnya masing - masing ini membersihkan pekarangan Masjid Baitul jannah buloh beureughang.

Kegiatan ini sangat di apresiasi oleh para perangkat desa, mereka berharap semoga kegiatan ini dapat membangun kesadaran warga sekitar agar lebih mampu menjaga kebersihan dan kelestarian desa.

Ketua Mukim Beureugang Amiruddin mengatakan, kami sangat bangga atas antusias para mahasiswa/i KKN Unimal dengan inisiatif gotong royong ini, kami sangat berterimakasih atas kekompakannya berusaha membantu kami, semoga kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi warga sekitar untuk lebih perduli akan kebersihan lingkungan. Pungkasnya.        
 
Tak hanya itu ketua pelaksana kegiatan Junaidi kelompok KKN 77 desa cot seutui mengatakan, Kegiatan ini kami selenggarakan bukan hanya untuk ajang bergotong royong bersama, namun pula membangun silaturahmi antar kelompok yang ditempatkan di desa - desa berbeda, saling bekerja sama membangun dan siap mengapdi pada masyarakat.(HZ)