Dandim 0209/LB Letkol Inf Santoso diwakili Pabung Kabupaten Doa bersama -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Dandim 0209/LB Letkol Inf Santoso diwakili Pabung Kabupaten Doa bersama

Redaksi
Kamis, 11 Oktober 2018

Labuhanbatu-ak
KODIM 0209/LB Gelar Doa Bersama Untuk Korban Gempa Acara Do'a bersama KODIM 0209/LB.Aparatur Pemkab Labuhanbatu dan Masyarakat dilaksanakan di Masjid Baitul Hikmah jalan H.Abdul Azis Kelurahan Padang Matinggi Kecamatan Rantau Utara,Rabu ( 10/10/18).

Dandim 0209/LB Letkol Inf Santoso diwakili Pabung Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) Mayor Inf Ali Akbar mengatakan bahwa : Acara Doa bersama ini dilaksanakan untuk mendoakan saudara sebangsa dan setanah air yang menjadi korban bencana gempa bumi dan tsunami di Palu serta di Kabupaten Donggala Sulawesi Tengah.

Hari ini kita semua berdoa bersama meminta kepada Allah SWT.agar saudara-saudara kita yang tertimpa musibah bencana gempa dan tsunami di Palu dan Donggala Sulawesi Tengah diringankan bebannya oleh Allah dan diberikan kekuatan kesabaran serta ketabahan ,kata Mayor Ali Akbar.

Acara ini diisi dengan pembacaan Ayat-ayat suci Alquran dan ditutup dengan Doa penutup di pimpin oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH.Darwis.LC.

Acara doa bersama ini turut hadir Asisten Ekbang Pemkab labuhanbatu,Ir. Hasan Hery Rambe mewakili Plt Bupati Labuhanbatu, Perwira penghubung (Pabung) Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel) Mayor Inf Samsul Anwar Harahap.

Juga dihadiri Perwira seksi pers (Pasipers) Kodim 0209/LB Kapten Inf Mahmud Tambunan ,Perwira Seksi Teritorial ( Pasiter) Kapten Inf.Sudarsono, para Danramil sejajaran Kodim 0209/LB Dansubpom Rantauprapat, Personil Polres Labuhanbatu, Personil Kodim 0209/LB, Personil Kemenag Labuhanbatu,Pengurus dan Anggota Persit Chandra Kirana ( KCK) Pengurus dan anggota Bhayangkari Pemuda Pancasila,Santri dari pondok pesantren Daarul Sholihin serta anak-anak Yatim dari panti asuhan Al Arif kelurahan Padang matinggi.(je)